Tempat Nongkrongnya Kicaumania Indonesia

Tips Jitu Memaster Burung Cucak Ijo

harris st.

Banyak cara yang digunakan untuk menjadikan burung kicau bersuara merdu, ada yang fokus pada perawatan, ada yang fokus pada pemilihan bibitnya, ada pula yang mencoba memberikan masteran supaya burung kicau menjadi full isiannya, tidak terkecuali burung cucak ijo, burung yang berselera petarung ini juga perlu untuk diberikan masteran yang baik agar full isian.

Terkait hal tersebut disini pernah saya kupas dengan judul Cara Tepat Memaster Burung Kicau  , maka kali ini lebih spesifik lagi saya akan fokus pada cara pemasteran burung cucak ijo, bagaimanakah cara memaster yang baik dan jitu untuk burung cucak ijo ? simak ulasannya dibawah ini :
  1. Ketika memaster cucak ijo, pastikan lingkungan di sekitar cucak hijau tenang dan nyaman. Artinya, sebisa mungkin tidak ada gangguan dari luar yang dapat mengganggu pendengaran cucak hijau saat mendengar suara master. contohnya  suara bising knalpot kendaraan, musik, suara lainnya , dan juga tidak ada gangguan dari tikus, kucing, anjing yang bisa mengancam keselamatan burung. 
  2. Berikan jarak antara cucak ijo yang akan dimaster dengan suara masterannya, idealnya adalah 3-5 meter. Dengan catatan volumenya tidak terlalu keras namun jelas terdengar. 
  3. Jelas suara harus disesuaikan suara master dengan karakter suara cucak ijo. Misalnya suara master burung kacer, murai batu, cendet, atau anis merah. 
  4. Lebih baik burung cucak ijo dimasteri pada saat berganti bulu/mabung nyulam. Ciri-cirinya adalah beberapa bulu sayap atau ekor yang rontok., hal ini untuk mempermudah penghafalan suara master oleh cucak ijo.
  5. Biar makin joss, maka pemasteran sebaiknya dilakukan secara rutin dan di waktu yang sama. Misalnya anda memaster cucak hijau pada jam 13.00 - 16.00 dan 22.00 - 06.00. Maka untuk hari-hari berikutnya sebaiknya anda memaster cucak hijau pada jam yang sama pula. Tujuannya aga cucak hijau akan terbiasa dan siap dalam mendengar suara master.
  6. Lakukan secara rutin sampai berhasil ya masbro..